Calang – Polres Aceh Jaya mengamankan jalannya kegiatan tatap muka antara pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya Nomor Urut 3, H. Yusdi, S.E dan H. Syamsuddin Yahya, S.E, dengan warga Desa Pante Cermin, Kecamatan Jaya. Acara ini berlangsung pada Selasa malam, 5 November 2024 dan dihadiri oleh sekitar 200 warga, termasuk tim pemenangan dan simpatisan pasangan H2D.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kabagops Kompol Rafi Darmawan menyatakan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. “Polres Aceh Jaya berkomitmen mengawal seluruh tahapan kampanye Pilkada 2024 dengan aman. Kegiatan ini berjalan lancar tanpa gangguan, dan kami bersinergi untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang hadir,” ujar Kompol Rafi.

Dalam menghadapi potensi kerawanan selama masa kampanye, Polres Aceh Jaya melalui Operasi Mantap Praja (OMP) mengerahkan Satgas dan Subsatgas untuk mengantisipasi politisasi SARA dan potensi ujaran kebencian. “Kami telah menyiapkan langkah-langkah preventif, termasuk pengawasan ketat terhadap ceramah atau konten provokatif di media sosial. Tindakan tegas akan diambil jika ada pelanggaran yang mengganggu ketentraman masyarakat,” tegas Kompol Rafi.

Satgas Intelijen juga aktif menyelenggarakan sosialisasi kepada masyarakat guna menjaga ketertiban selama Pilkada. Langkah-langkah preemtif lain yang diambil meliputi penyelidikan potensi kerawanan, edukasi terkait berita hoaks, dan pengamanan langsung pada setiap kegiatan kampanye serta tatap muka.

Kegiatan tatap muka yang berlangsung hingga pukul 23.50 WIB ini berjalan dengan tertib. Polres Aceh Jaya mengapresiasi warga yang turut menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Dengan pengamanan maksimal, Polres Aceh Jaya berharap seluruh tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Aceh Jaya berlangsung damai dan aman bagi masyarakat.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *