Calang – Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan dengan masyarakat, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh Jaya melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baiturrahim, Desa Keude Panga, Kecamatan Panga, Kabupaten Aceh Jaya, pada Selasa (18/3) pukul 18.50 WIB.
Kapolres Aceh Jaya AKBP Andy Sumarta, S.I.K., melalui Kapolsek Panga Iptu Safrizal Ariga, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat, khususnya dalam suasana bulan suci Ramadhan.
Acara diawali dengan buka puasa bersama yang dihadiri oleh Wakil Bupati Aceh Jaya, Ketua Mahkamah Syari’ah Calang, Asisten Setdakab Aceh Jaya, Ketua DPRK Aceh Jaya, Ketua Mahkamah Aceh Jaya, Kadis Syariat Islam Aceh Jaya, Kadis Kominfo Aceh Jaya, Kadis Pendidikan Dayah Aceh Jaya, Kadis Perpustakaan dan Arsip Aceh Jaya, Kepala BPKK Aceh Jaya, Kepala Kesetaraan Baitul Mal Aceh Jaya, Ketua KONI Aceh Jaya, serta Camat Panga dan Camat Sampoiniet. Turut hadir juga tokoh masyarakat dan tokoh agama Kecamatan Panga.
Kegiatan Safari Ramadhan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai momen untuk memperkuat sinergi antara Forkopimda Aceh Jaya dengan masyarakat. Selain berbuka puasa bersama, acara dilanjutkan dengan shalat Maghrib, Isya, dan Tarawih berjamaah, yang semakin mempererat hubungan spiritual dan kebersamaan antara unsur pemerintah dan warga.
“Dengan adanya kegiatan Safari Ramadhan ini, kami berharap kemitraan yang baik antara Forkopimda Aceh Jaya dan masyarakat semakin terjalin erat, khususnya di Kecamatan Panga,” ujar Iptu Safrizal Ariga.
Masjid Baiturrahim, yang menjadi titik pelaksanaan kegiatan, dipilih sebagai pusat pelaksanaan Safari Ramadhan di Kecamatan Panga. Acara ini diharapkan dapat memberikan manfaat serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat Aceh Jaya, khususnya di bulan penuh berkah ini.