Calang – Guna mengantisipasi kecelakaan lalu lintas dan kemacetan di area rawan, khususnya di depan sekolah MIN 5 Panga yang berada di pinggir jalan raya, Polsek Panga melakukan pengaturan lalu lintas pada Senin pagi, 4 November 2024. Pengaturan ini dilakukan sekitar pukul 07.20 WIB hingga selesai, saat aktivitas anak-anak dan masyarakat yang melintasi jalan tersebut meningkat.
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kapolsek Panga, IPTU Safrizal Ariga, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mengurangi risiko kecelakaan, terutama bagi anak-anak yang hendak menyebrang jalan menuju sekolah. “Kami berupaya menjaga keselamatan para pelajar dan masyarakat yang beraktivitas di sekitar jalan raya, dengan melakukan pengaturan lalu lintas yang lebih intensif di titik rawan kecelakaan,” ujar IPTU Safrizal.
Kegiatan pengaturan lalu lintas ini juga diharapkan dapat mengurangi kemacetan yang sering terjadi pada jam-jam sibuk di depan MIN 5 Panga. Personel dari Polsek Panga secara aktif membantu anak-anak sekolah dan masyarakat untuk menyeberang jalan dengan aman serta mengarahkan arus lalu lintas agar berjalan lancar dan tertib.
“Kami juga mengimbau kepada para pengendara untuk lebih berhati-hati, terutama saat melintas di depan sekolah dan area yang ramai. Kepedulian dan kehati-hatian pengendara sangat penting untuk menghindari terjadinya kecelakaan,” tambah IPTU Safrizal.
Polsek Panga berkomitmen untuk terus melaksanakan pengaturan lalu lintas secara rutin di titik-titik rawan kecelakaan di wilayah hukumnya, terutama pada jam-jam sibuk. Diharapkan, dengan adanya langkah ini, risiko kecelakaan dan kemacetan dapat ditekan, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.