Calang – Sebagai wujud dukungan terhadap Program Asta Cita yang digagas oleh Polres Aceh Jaya, personel Polsek Krueng Sabee melaksanakan kegiatan pengelolaan lahan perkarangan bergizi (P2B) di komplek Asrama Polsek Krueng Sabee. Program ini bertujuan untuk mendorong ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan terbatas untuk menanam tanaman pangan bergizi, sekaligus mendukung kemandirian pangan di lingkungan kepolisian. Jumat 15 November 2024.
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta melalui Kapolsek Krueng Sabee Iptu Rudy Yudha Prawira mangatakan Dukung penuh program ini, berharap agar kegiatan seperti ini dapat terus berkembang dan menjangkau lebih banyak wilayah. “Ketahanan pangan adalah salah satu aspek penting dalam kehidupan yang harus diperhatikan. Program Asta Cita ini akan terus kami dorong, tidak hanya di lingkungan kepolisian, tetapi juga di seluruh lapisan masyarakat,” Ujarnya
Selaim itu kegiatan P2B ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga, dengan memanfaatkan pekarangan yang ada di sekitar asrama Polsek sebagai lahan untuk menanam sayuran dan tanaman obat keluarga (TOGA). “Kami ingin memberi contoh kepada masyarakat, bahwa dengan memanfaatkan pekarangan rumah yang ada, kita bisa menanam berbagai jenis tanaman yang bergizi dan mudah ditanam. Program ini juga selaras dengan visi Polri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya
Pengelolaan lahan perkarangan bergizi ini melibatkan seluruh personel Polsek Krueng Sabee yang bekerja bersama-sama untuk menanam berbagai jenis tanaman, seperti cabai, kangkung, bayam, tomat, serta tanaman obat seperti jahe, kunyit, dan daun mint. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi di lingkungan Polsek, tetapi juga sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya konsumsi pangan sehat yang berasal dari tanaman lokal.
Program Asta Cita, yang mengusung tema “Bersama Membangun Ketahanan Pangan Lokal,” bertujuan untuk mendorong seluruh elemen masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya ketahanan pangan di tingkat rumah tangga. Dengan memanfaatkan lahan kosong atau terbatas di sekitar rumah, diharapkan masyarakat dapat mengurangi ketergantungan pada bahan pangan dari luar, serta meningkatkan gizi keluarga dengan cara yang lebih alami dan ramah lingkungan.
Dengan semangat gotong royong, personel Polsek Krueng Sabee terus bekerja keras untuk mengelola lahan perkarangan bergizi dan berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi seluruh anggota keluarga serta masyarakat di sekitar Krueng Sabee.