Calang – Dalam upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamtibcarlantas) di wilayah hukumnya, Satlantas Polres Aceh Jaya melaksanakan patroli rutin pada Minggu, 27 April 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan di sepanjang Jalan Lintas Banda Aceh – Meulaboh, tepatnya di kawasan Desa Panto Makmur, Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya.
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Zulfa Renaldon, S.I.K., M.Si., melalui Kasat Lantas Iptu Muhammad Hisam menjelaskan, patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif kami untuk menjaga Kamtibcarlantas di wilayah hukum Polres Aceh Jaya. Kami ingin memastikan pengguna jalan selalu dalam keadaan aman dan tertib,” ujar Iptu Muhammad Hisam.
Patroli yang dimulai pada pukul 11.30 WIB hingga selesai ini melibatkan 2 personel Satlantas Polres Aceh Jaya. Mereka melakukan pemantauan aktif di lokasi-lokasi yang dinilai rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Selain patroli, personel Satlantas juga memberikan edukasi kepada para pengendara. Himbauan disampaikan agar masyarakat senantiasa mematuhi rambu-rambu lalu lintas, menggunakan perlengkapan keselamatan berkendara, serta mengutamakan keselamatan di jalan raya.
“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, kesadaran masyarakat pengguna jalan dapat meningkat, sehingga angka kecelakaan lalu lintas di Aceh Jaya dapat ditekan,” tambahnya.
Kegiatan patroli rutin ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan sebagai komitmen Satlantas Polres Aceh Jaya dalam mewujudkan lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di seluruh wilayah.